UA-59884003-1

Saturday, 7 February 2015

Kunci Sukses Dalam Berbisnis

BANYAK usaha besar dan mendunia dimulai sejak pendirinya duduk di bangku sekolah atau perguruan tinggi. Contohnya, Microsoft dimulai dari kamar asrama Bill Gates di Harvard University, Google lahir di lingkungan kampus Stanford sebagai tugas mahasiswa komputer Sergey Brin dan Larry Page.
Menjadi miliuner seperti mereka mungkin masih jauh di awang-awang. Tetapi, enggak salah dong bermimpi mendapatkan uang tambahan melalui bisnis kecil-kecilan?
Nah, supaya enggak salah jalan dan mendulang sukses, intip nih 10 tips sukses buat pebisnis muda. 

1. LAKUKAN APA YANG KAMU SUKA
Semua bisnis yang diampu wirausahawan muda memiliki satu faktor umum: pendirinya mencintai apa yang mereka kerjakan. Jadi, pilihlah ide usaha kecil yang berhubungan dengan minat dan kesukaanmu, apa pun itu. 

2. KETAHUI KEINGINANMU
Apakah kamu siap meninggalkan sekolah ketika bisnismu berkembang pesat? Atau apakah kamu melihat bisnis ini hanya pekerjaan sampingan? Kemampuan menjawab pertanyaan tersebut akan membantumu mengatur waktu dan prioritas. 

3. RADIKAL .....
Anak muda memiliki pemikiran yang segar, orisinil dan penuh energi. Jangan takut melakukan sesuatu yang belum pernah dilakukan siapa pun, misalnya membuat produk baru atau memodifikasi pasar dengan mengubah beberapa faktor seperti servis dan cara pendistribusian barang.   

4. ... TAPI TETAP IKUTI ATURAN
Menjadi pebisnis muda bukan berarti kamu mengabaikan aturan yang berlaku. Jangan lupa untuk mendaftarkan usahamu, mencatat semua transaksi dengan baik dan membayar pajak. Mengikuti aturan sederhana ini akan membuat kamu tenang dan terhindar dari keruwetan administratif. 

5. TIME MANAGEMENT
Menjalankan bisnis sambil tetap kuliah itu susah dan penuh tekanan. Kamu perlu memahami apa saja yang perlu kamu penuhi untuk kedua peran yang dijalani, mahasiswa dan pebisnis. Kemudian, gunakan metode paling efektif untuk mengatur kegiatan usaha dan perkuliahan agar berjalan seimbang.

6. MANFAATKAN FASILITAS GRATIS
Menjadi mahasiswa bukanlah suatu cacat dalam urusan bisnis. Sebaliknya, status ini bisa mendatangkan keuntungan. Misalnya, memanfaatkan jaringan internet gratis di kampus untuk mengelola bisnis online, merekrut pegawai dari kalangan teman-teman, atau meminta saran dosen sebagai tenaga ahli di bidang mereka. 

7. CARI MENTOR
Jangan minder berkenalan dan berteman dengan pengusaha lokal atau pebisnis dengan pencapaian gemilang. Mereka bisa menjadi mentor yang membantumu memahami risiko dan tantangan dalam sebuah bisnis. Mereka juga dapat menjadi rekan bertukar ide hingga memfasilitasimu dalam mendapatkan investor. 

8. ONLINE DAN ONLINE
Jaringan internet memungkinkan kita terhubung dengan banyak orang dalam satu waktu. Manfaatkan internet untuk berhubungan dengan para pengusaha muda sepertimu. Mereka bisa memberimu inspirasi, mengarahkan, dan memotivasimu. 

9. BERBUAT BAIK PADA DIRI SENDIRI
Betapa pun teratur dan antusiasnya dirimu, ada masanya semua yang kamu jalani terasa begitu melelahkan. Jangan takut untuk menjauh sebentar dari semua kegiatan dan lakukan apa pun yang membuatmu rileks. Kamu bisa berolahraga, nongkrong dengan teman atau bermeditasi. 

10. TAHAN BANTING
Jangan terlalu terpengaruh dengan kesuksesan orang lain. Sebab, mengetahui betapa suksesnya seseorang bisa jadi malah membuat kamu tidak percaya diri dan mengalami demotivasi dalam memulai sebuah usaha. 

Taklukkan mental seperti ini dengan mengingatkan diri sendiri bahwa kamu bersaing dengan diri sendiri, bukan mereka. Jadi, lakukan apa yang bisa kamu lakukan hari ini.

sumber:okezone.com

0 komentar:

Post a Comment